Berita

PELANTIKAN REKTOR UNCP PENGGANTI ANTARWAKTU PERIODE 2017-2021 DR. MA’RUFI, M.PD

Yayasan Perguruan Tinggi (YPT) Cokroaminoto Palopo melaksanakan pelantikan Rektor Universitas Cokroaminoto Palopo Pengganti Antarwaktu Periode 2017-2021. Sebagai Rektor terpilih, Dr. Ma’rufi, M.Pd dilantik oleh Pembina YPT Cokroaminoto Palopo  Hj. Fatimah Masiyem yang disaksikan oleh Kepala LLDIKTI Wilayah IX. Pelantikan dilaksanakan di Aula E Kampus I UNCP, secara virtual melalui zoom meeting dan live youtube yang diikuti oleh Pimpinan Perguruan Tinggi se-Tana Luwu, Guru Besar UNCP, Guru besar UNM, guru besar UI, dosen dan staff UNCP, perwakilan mahasiswa (Ketua UKK-UKM), mitra UNCP, dan keluarga Rektor terpilih.

 pr-1

Prof.Dr. Jasruddin, M.Si sebagai Kepala LLDIKTI Wilayah IX mengawali sambutannya dengan mengapresiasi pihak YPT Cokroaminoto Palopo dan Pimpinan UNCP yang harmonis diberbagai kegiatan. Secara khusus Kepala LLDIKTI Wialayah IX memberikan wejangan kepada Rektor terpilih untuk menjadi pemimpin yang baik, amanah, berkompetensi, sabar, dan adil,  “Dr. Ma’rufi, M. Pd memiliki kompetensi yang mendukung untuk memimpin UNCP,” ucapnya.

 pr-2

Ketua BPH-YPT Cokroaminoto Palopo Awaluddin Saruman, ST dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Rektor terpilih, semoga tugas yang diamanatkan dilaksanakan sebaik-baiknya. Pihak Yayasan berpesan, agar prestasi yang telah diraih UNCP dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan.  “Marilah menjalin kerjasama yang baik, saling menghargai, saling menghormati dan bersinergi bersama seluruh sivitas akademika dalam mengembangkan dan mengelola UNCP dalam mencapai misi yang ditetapkan,” pesannya.

 pr-3

Sebelum menjabat Rektor, Dr. Ma’rufi, M.Pd mempunyai sejumlah prestasi dan dedikasi yang besar selama bergabung di UNCP dimulai saat ditunjuk sebagai ketua Prodi Pendidikan Matematika tahun 2005-2009 serta ditunjuk sebagai ketua tim penyusun borang prodi dan memperoleh akreditasi prodi B. Saat menjabat Dekan Fakultas MIPA tahun 2009-2013, Fakultas MIPA mampu berkembang pesat dan semuanya meraih akreditasi. Kemudian saat diberi amanah sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan tahun 2013-2017, ia menjadi anggota tim penyusun borang AIPT dan memperoleh Akreditasi Institusi B. Saat menjabat sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik (2017-2021), menghantarkan UNCP mendapatkan penghargaan salah satu PTS dengan pembelajaran daring terbaik dan pelaporan PDDIKTI terbaik di LLDIKTI Wilayah IX pada LLDIKTI Awards tahun 2020.

 pr-4

Ditengah kesibukan melaksanakan tugas sebagai Wakil Rektor, Dr. Ma’rufi, M.Pd masih bisa membagi waktu  melaksanakan tugas pokok sebagai dosen yaitu melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi.  Beliau aktif melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat. Prestasi dalam bidang penelitian, sejak tahun 2013 sampai 2020 selalu lolos memenangkan hibah   penelitian. Mulai penelitian dosen pemula, hibah bersaing, penelitian dasar unggulan perguruan tinggi, penelitian disertasi doktor, dan penelitian terapan.  Sedangkan, pengabdian kepada masyarakat, juga lolos memenangkan program pengembangan kewirausahaan selama 3 tahun. Hasil penelitian dan pengabdian didiseminasikan melalui seminar nasional dan seminar international serta publikasi pada jurnal nasional maupun internasional bereputasi.

 pr-5

Beberapa penghargaan yang diraih oleh Dr. Ma’rufi, M. Pd diantaranya, penghargaan sebagai Penyaji Poster Terbaik Bidang Kependidikan pada Seminar Hasil Penelitian Dosen Muda - Studi Kajian Wanita yang diselenggarakan Direktur DP2M Dikti Depdiknas dan piagam penghargaan penyaji poster terbaik pada seminar hasil penelitian hibah Penelitian Disertasi Doktor Kemenristekdikti yang digelar Direktur Riset dan Pengembangan, serta penghargaan Satya Lencana Karya Satya X Tahun 2009 dan Satya Lencana Karya Satya XX Tahun 2014 dari Presiden Republik Indonesia.

pr-6

Twitter